BPOM Jember Mengadakan Acara Komunikasi Informasi Edukasi Dengan Melibatkan Pemerintah dan Masyarakat

0
26

Beredarnya berbagai macam obat dan makanan di pasaran harus dipantau secara maksimal oleh pemerintah.

Agar masyarakat yang mengkonsumsi terhindar dari berbagai dampak penyakit yang disebabkan oleh makanan.

Karena keselamatan masyarakat harus menjadi program prioritas pemerintah dalam rangka melindungi warga negara.

Balai Pengawas Obat dan Makanan (POM) Jember menggelar acara Komunikasi Informasi Edukasi (KIE) dan Forum Konsultasi Publik di Hotel Fortuna Grande Jember pada 10 Juli.

Acara ini diselenggarakan dengan menggabungkan tatap muka langsung dan platform virtual.

Dengan mempertemukan para pemangku kepentingan dalam industri farmasi, organisasi dan masyarakat umum. 11/7.

Dengan tema utama “Ketahui Lebih Banyak tentang Obat,” acara ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman publik.

Tentang pentingnya informasi yang akurat dan terpercaya mengenai obat-obatan.

Peserta diundang untuk berpartisipasi dalam diskusi panel yang melibatkan ahli farmasi, perwakilan dari industri obat, dan regulator di Balai POM di Jember.

Kepala Balai POM Jember, Eko Agus Budi Darmawan, S.F., Apt., M.Pharm, dalam sambutannya mengatakan,

“KIE dan Forum Konsultasi Publik ini merupakan upaya kami untuk meningkatkan literasi obat di masyarakat.

Informasi yang tepat tentang penggunaan dan manfaat obat dapat berdampak besar pada kesehatan publik secara keseluruhan.” Ucapnya.

Acara ini juga menyoroti pentingnya regulasi yang ketat dalam pengawasan obat-obatan di Indonesia khususnya wilayah kerja Kabupaten Jember,

Serta peran aktif yang dapat dimainkan oleh konsumen dalam mengambil keputusan yang tepat terkait kesehatan mereka.

Sementara, Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Jember Sukowinarno, S.H., S.Pd., M.Si menyampaikan bahwa.

Kwarcab Jember siap sedia untuk berkolaborasi dalam upaya deteksi dini pengawasan obat dan makanan yang dapat mengganggu Kesehatan masyarakat. Ujarnya.

Kami hadirkan utusan Kwarcab Jember memenuhi undangan dari Balai Pom Jember, ini momentum bagus,

Apalagi secara nasional Badan Pom Republik Indonesia memang sudah menyediakan aplikasi Pramuka Sapa .

Dimana fungsi fiturnya untuk pengawasan obat dan makanan secara efektif dan efisien. Tandasnya.

Para peserta diharapkan dapat memperoleh wawasan yang lebih mendalam tentang proses pengawasan obat,

Pentingnya penggunaan obat yang aman, serta peran Balai POM dalam memastikan kualitas produk yang beredar di pasaran.

Komunikasi Informasi Edukasi dan Forum Konsultasi Publik ini diharapkan dapat menjadi langkah konkret dalam meningkatkan
kualitas hidup melalui pemahaman yang lebih baik tentang obat-obatan di masyarakat.

Masyarakat berharap agar semua barang yang beredar dipasar harus melalui uji kesehatan agar bisa mengurangi resiko.

Selain itu para penjual wajib menjaga kebersihan produk agar konsumen terbebas dari bakteri dan penyakit yang berbahaya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here