Akhir akhir ini banyak masyarakat yang menyatakan bahwa suhu di pagi hari sangat dingin sekali.

Scroll Untuk Lanjut Membaca
Penjelasan BMKG Terkait Peristiwa Dingin Pada Pagi Hari Khususnya di Jawa Timur, Jaga Kondisi Kesehatan Baik Baik

Bahkan lebih dingin dari hari hari yang biasanya dirasakan padahal tidak ada tanda perubahan alam yang signifikan.

Untuk mengetahui peristiwa tersebut maka sebaiknya kita mempelajari pemaparan dari pihak BMKG.

Suhu dingin di Jawa Timur diperkirakan masih akan berlangsung hingga bulan agustus mendatang.

Staf Bagian Analisa dan Informasi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Jawa Timur Andang Kurniawan menyebut.

Pantauan BMKG, suhu dingin ini tak hanya terjadi di seluruh Jawa Timur, namun juga hingga ke wilayah Bali Nusra.

“Suhu ekstrem saat ini bisa mencapai hingga 4 derajat celcius pada suhu terendah di dataran tinggi,” ucap Andang, Selasa (16/7/2024).

Menurut Andang, hal ini diakibatkan adanya pergerakan angin dari Australia yang relatif kering, yang mengakibatkan tidak adanya tutupan awan.

Tidak adanya awan ini kemudian menyebabkan radiasi panas permukaan bumi menembus atmosfer tanpa adanya halangan.

Fenomena alam tersebut mengakibatkan penurunan suhu akan terjadi di bumi.

“Kejadian ini kan diakibatkan karena tidak adanya tutupan awan, nah jadi kalo ada tutupan awan.

Suhu siang hari tidak akan terlalu terik dan suhu di malam pagi harinya tidak akan terlalu dingin.

Belakangan ini kan memang ada pergerakan udara dari Australia yang relatif kering awan kan menjadi tidak ada,” ungkapnya.

Andang menambahkan prakiraan waktu akan munculnya kembali awan adalah ketika adanya pergerakan gelombang seperti Medden-Julian Oscilation dan Rossby.

adapun waktunya di perkiraan akan terjadi pada tanggal 20-23 Juli.

Namun karena adanya pergerakan gelombang dari berbagai arah, suhu dingin masih bisa terjadi hingga akhir Agustus atau setelah musim penghujan tiba.

Bagi seluruh masyarakat di wilayah terdampak dalam menghadapi suhu dingin dalam beberapa waktu.

Harus memperhatikan pakaian yang di kenakan juga menghindari agar angin tidak terlalu banyak masuk ke dalam rumah.

Reporter: pandalungan